logo

Written by Admin on . Hits: 59

SILAHKAN EDIT medsos 24

Rabu, 15 Januari 2025, bertempat di Ruang Sidang I Pengadilan Agama Pekalongan diselenggarakan rapat Sosialisasi DIPA dan Program Kerja Th 2025. Rapat dihadiri oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Pekalongan. Agenda rapat ini diselenggarakan sebagai langkah awal untuk menyusun program kerja baru yang akan dilaksanakan pada tahun 2025, setelah selesai merealisasikan program kerja di tahun 2024. Dalam sambutan awal Ketua Pengadilan Agama Pekalongan menyampaikan beberapa kegiatan yang perlu dievaluasi di tahun 2025. Pada sesi berikutnya disampaikan oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Pekalongan. Dalam kesempatan tersebut beliau menyampaikan beberapa hal yang perlu mejadi catatan di antaranya yaitu tentang biaya putasan, breafing untuk dimaksimalkan dan mempublikasikan kegiatan tersebut pada medsos Pengadilan Agama Pekalongan. Poin terakhir yang tidak kalah pentingnya adalah tentang kebersihan yang perlu ditingkatkan. Beranjak ke sesi Sosialisasi DIPA 2025, disampaikan langsung oleh Sekretaris Pengadilan Agama Pekalongan. Pada kesempatan tersebut beliau menjelaskan secara rinci seluruh anggaran yang diterima PA. Pekalongan yang tercantum dalam kertas kerja. Selain itu Sekretaris juga menyampaikan program kerja kesekretariatan di tahun 2025 Dimulai dari kegiatan belanja pegawai sampai dengan belanja barang. Hingga pukul 10.30 WIB agenda rapat masih berjalan. Kesempatan terakhir untuk kegiatan rapat ini disampaikan oleh Panitera Pengadilan Agama Pekalongan. Hal yang disampaikan beliau adalah sarana pelayanan yaitu mengenai layanan meja-ecort untuk disediakan ruang PTPS. Dari semua hal yang menjadi catatan dari sesi awal hingga akhirnya didiskusikan dan diputuskan bersama diagenda rapat ini. Hingga rapat berakhir pukul 11.45 WIB. Harapannya agenda ini bisa menjadi persiapan awal untuk melaksanakan program kegiatan di tahun 2025 sehingga seluruh kegiatan di tahun 2025 terencana dan terlaksana dengan lebih baik dari tahun sebelumnya.

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Pekalongan

Jl. Dr. Sutomo No.190, Pekalongan - 51129

Telp (0285) 4416539

Fax. (0285) 4416538

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Media Sosial Pengadilan

 

 

facebook   instagram   whatsapp  395 Youtube logo 512 copu