logo

Written by Admin on . Hits: 691

PENDAMPINGAN PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WILAYAH BEBAS KORUPSI KORWIL PEKALONGAN

 

 

Senin, 05 April 2021. Ketua PA Pekalongan, Bpk. Dr. H. Abdul Kholiq, S.H., M.H. beserta perwakilan tim zona integritas Pengadilan Agama Pekalongan mengikuti pendampingan pembangunan zona integritas menuju WBK yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Semarang. Agenda ini diadakan di Hotel Winner Pemalang dengan Pengadilan Agama Pemalang sebagai tuan rumah agenda tersebut. Pengadilan Agama yang berada di Korwil Pekalongan, seperti Pengadilan Agama Pekalongan, Pengadilan Agama Kajen, Pengadilan Agama Tegal, Pengadilan Agama Slawi dan Pengadilan Agama Brebes turut hadir dalam acara ini untuk mengikuti pendampingan. Sedangkan untuk Pengadilan Agama Batang tidak dapat menghadiri agenda tersebut dikarenakan sedang mengikuti desk evaluation oleh tim Bawas Mahkamah Agung RI. Dalam acara tersebut perwakilan per Area mulai dari Area I hingga area VI menghadap ke perwakilan tim dari PTA Semarang untuk diberikan penjelasan kekurangan eviden per area nya. Dengan Adanya pendampingan pembangunan zona integritas ini diharapkan satker Pengadilan Agama korwil Pekalongan dapat meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi mengikuti jejak Pengadilan Agama Pemalang.

DSC 1268compress

Sambutan tim pendampingan PTA Semarang

 

DSC 1283compress

Perwakilan Tim Zona Integritas PA Pekalongan

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Pekalongan

Jl. Dr. Sutomo No.190, Pekalongan - 51129

Telp (0285) 4416539

Fax. (0285) 4416538

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Media Sosial Pengadilan

 

 

facebook   instagram   whatsapp  395 Youtube logo 512 copu